Senin, 19 Desember 2011

aspek ergonomik sebuah website/blog

Webmaster juga harus memperhatikan aspek ergonomik dari setiap pengunjung nya, karena, tanpa pengunjung bisa di katakan sebuah website/blog tidak ada artinya.
beberapa tips agar website/blog sesuai dengan ilmu ergonomik (kenyamanan pengunjung adalah);

-->> Komposisi warna; Seorang Web Designer harus selalu ("Wajib") memperhatikan komposisi warna yang akan digunakan dalam website yang dibuatnya. penggunaan Palette 216 WebColor, untuk mencegah terjadinya dither pada image yang berformat GIF. Meskipun terkadang sebagai Web Designer yang profesional, soal komposisi warna kita akan selalu mengacu pada "Corporate Color" perusahaan tersebut. Namun ada baiknya warna-warna tersebut hanya di gunakan sebagai warna pendukung element-element yang ada (garis, background, button, dsb), bila perlu jadikan dia sebagai warna transparant.

Sabtu, 17 Desember 2011

Hubungan IMK dan Ergonomi

Hubungan antara Ergonomik dengan IMK (Interaksi Manusia dan Komputer).

 Frekuensi atau durasi interaksi antara pengguna / user dengan komputer sudah barang tentu akan menjadi permasalah tersendiri terlebih pada faktor kenyamanan dan gangguan kesehatan namun.   Frekuensi dan durasi interaksi itu sendiri tentunya di pengaruhi oleh jenis pemakaiannya, berdasarkan pekerjaan atau profesi dari pemakai komputer tersebut. Seorang yang bekerja sebagai typist atau sekretaris misalnya, akan memiliki frekuensi dan durasi pemakaian komputer lebih lama daripada seorang staf penjualan yang hanya memanfaatkan komputer berkala untuk membuat laporan saja, terlebih bagi  seorang yang memang dalam bekerjanya “harus” menggunakan komputer seperti para programmer /software developer, animator,graphics designer, tentunya frekuensi dan intensitas mereka di depan komputer jauh lebih tinggi.

Kamis, 15 Desember 2011

Tips & triks

Beberapa tips dan trik yang dapat di terapkan di area kerja guna menunjang kenyamanan dalam penggunan perangkat komputer ;

Area kerja;
a).Pastikan cukup tempat dimeja anda untuk menata posisi yang paling nyaman untuk CPU, monitor, keyboard, mouse, printer, penyangga buku dan peralatan lain seperti telepon.
b).usahakan mengatur meja dengan mempertimbangkan bagaimana perangkat itu akan digunakan, misalnya mouse dan telepon, harus ditempatkan pada posisi yang paling mudah dijangkau.
c).pengaturan pencahayaan ruang kerja secara optimal, dikarenakan cahaya yang terlalu kuat akan mengakibatkan tampilan monitor tidak tajam, sementara cahaya yang rendah berpotensi untuk menyebabkan ganguan pada mata.

Aspek Keselamatan Kerja pada Pemakaian Komputer

Pemakaian komputer pada saat ini sudah sangat luas, hampir semua kegiatan manusia tidak terlepas dari pemakaian komputer.Dewasa ini, komputer tidak hanya di gunakan di kantor-kantor, di sekolah-sekolah ataupun di lembaga-lembaga penelitian, namun komputer juga sudah akrab dengan pengguna rumahan.

Walau demikian, belum banyak yang menyadari bahwa pemakaian komputer juga dapat menimbulkan masalah tersendiri, masalah-masalah tersebut antara lain; penyakit-­penyakit akibat kerja yang disebabkan oleh pemakaian komputer, terutama bila bekerja dengan komputer dalam waktu yang lama secara terus menerus.

Rabu, 14 Desember 2011

CRT VS LCD

Monitor CRT (Cathrode Ray Tube) VS
LCD ( Liquid Crystal Display)

Tidak Dapat di pungkiri bahwa monitor atau layar display pada komputer merupakan hal yang sangat di butuhkan, pengaruh nya pada aspek ergonomics juga dapat langsung di rasakan oleh para pengguna komputer, pada perkembangannya display atau layar monitor berbeda dari waktu ke waktu para produsen pun mengedepankan aspek ergonomics dari produk-produk yang mereka tawarkan, beberapa kelebihan dan kekurangan antara monitor CRT dengan LCD adalah sebagai berikut:

Aspek Ergonomik pada lingkungan kerja dan masalah-masalah yang sering di timbulkan

Ergonomics biasa juga di sebut human factors/Faktor manusia adalah penerapan informasi ilmiah mengenai manusia dengan desain objek dalam hal ini komputer, yakni sistem dan lingkungan untuk digunakan oleh manusia yang berhubungan dengan aspek fisik untuk mendapatkan lingkungan kerja yang nyaman.

Aspek Ergonomics pada lingkungan kerja dapat juga disebut lingkungan kerja sistem komputer yang digunakan user yakni sebuah lingkungan fisik tempat pengguna komputer melakukan aktifitas yang mempunyai pengaruh sangat kuat dalam interaksi manusia dan komputer. dikarenakan dengan lingkungan kerja yang nyaman dapat diperoleh manfaat berupa peningkatan kerja manusia maupun kepuasan pekerja .

Masalah masalah yang sering timbul pada pengguna komputer antara lain adalah ;

Selasa, 13 Desember 2011

Ergonomi dan Tujuan

Beberapa Pengertian Ergonomik

Pengertian dan Ruang Lingkup
1.` Ergonomi : bahasa Yunani
“Ergon” : kerja
“Nomos” : peraturan/hukum
2. Wikipedia


Ergonomika atau (kurang tepat) ergonomi adalah ilmu yang mempelajari interaksi antara manusia dengan elemen-elemen lain dalam suatu sistem, serta profesi yang mempraktekkan teoriprinsip,data, dan metode dalam perancangan untuk mengoptimalkan sistem agar sesuai dengan kebutuhan, kelemahan, dan keterampilan manusia.

Ergonomics Animasi

Dalam video ini dijelaskan tentang bagaimana kita berinteraksi dengan komputer baik saat siang ataupun malam hari, dewasa maupun anak kecil.

Office Ergonomics